Tes Kemampuan Akademik (TKA) adalah Program Baru yang digagas Oleh Kemendikdasmen yang diperuntukan pada peserta didik akhir jenjang baik SD, SMP, SMA/SMK/MA yang nantinya digunakan sebagai tolok ukur untuk menempuh pendidikan ke jenjang lebih tinggi diatas pendidikan saat ini, sebagai contoh untuk TKA Jenjang SMA/SMK/MA dipergunakan sebagai nilai pembanding dalam proses Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Prestasi (SNMBP). Untuk Jenjang SMA/SMK/MA dilaksanakan dalam dua gelombang pelaksanaan dan 2 jenis mata pelajaran yang diujikan, pada hari Pertama ada tiga mapel yang diujikan yaitu Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris sedangkan pada hari kedua yang diujikan adalah Mata Pelajran Pilihan sesuai dengan yang dipilih peserta didik pada saat pendataan TKA. Pada Pelaksanaan TKA Tahun 2025 SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan Mengikut Sertakan Seluruh Kelas XII Sebanyak 315 Peserta Didik yang mana pelaksanaan nya dilaksanakan pada 2 Gelombang dengan menggunakan 2 Laboratorium Komputer dengan jumlah Client 55 Client dan Moda Pelaksanaan Semi Online. Pada Gelombang Pertama Tanggal 3-4 November 2025 di Ikuti sebanyak 165 Peserta didik, dan pada gelombang ke dua 5-6 November 2025 di ikuti sebanyak 150 Peserta didik. selama pelaksanaan berjalan lancar, tetapi ada kendala pada Sesi ke-2 Hari Pertama kendala disebapkan PLN Down akibat angin badai. sebagai tindak lanjutnya sebanyak 48 Pesertas didik yang terdampak saat itu telah di daftarkan untuk mengikuti ujian susulan yan akan dilaksankan pada tanggal 17 November mendatang.
Untuk Daftar Peserta dan Sesi TKA dapat di lihat di link ini Klik Sini