Prestasi yang sangat membanggakan ditorehkan oleh salah satu siswa SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan atas nama MUHAMMAD HAIKAL MALIK yang lolos di Ajang Bergengsi DBL All Star Indonesia 2025 Pertama dari Provinsi Bengkulu, DBL All Star adalah salah satu jalan untuk membuka cakrawala basket pemain-pemain muda Indonesia. Berangkat ke Amerika Serikat, berlatih, dan kini bahkan berkompetisi jelas menjadi proses penting dalam pengembangan bakat pemain.
\r\n\r\nDBL Indonesia secara konsisten melakukan training camp pemain terbaik dari seluruh Indonesia. Setiap tahun ada 24 camper peserta Honda DBL Indonesia All-Star, 12 putra dan 12 putri yang dikirimkan ke AS, Australia, dan negara-negara lain untuk berpartisipasi dalam klinik bola basket, pertandingan persahabatan dan perjalanan pertukaran budaya.
\r\n\r\nTentu ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan bagi Almamater dan dapat membawa nama Provinsi Bengkulu di kancah internasional.
\r\n\r\n\r\n